Tristin Hartono (14150098)
sumber: eile.ie |
“The only way to protect the right to publish,
is to publish.”
Kalimat tersebut masih menempel di pikiran saya sejak credit title ditayangkan. Ben Bradlee,
yang diperankan oleh aktor kawakan, Tom Hanks, dengan jelas mengucapkan
pernyataan itu ketika ia bersikeras ingin menerbitkan berita yang dapat
mempertaruhkan nasib perusahaan surat kabar The
Washington Post.
Mengambil latar waktu di tahun 1971, ketika perang
Amerika-Vietnam hampir berakhir, film besutan Steven Spielberg ini lagi-lagi berhasil mencetak 13 prestasi pada
12 ajang penghargaan film di Amerika. Selain Tom Hanks yang sudah menjadi "langganan" memerankan film arahan Spielberg,
kita dapat melihat hadirnya Meryl Streep yang memegang peran sebagai karakter
utama, yakni Katharine “Kay” Graham, pemilik perusahaan The Washington Post.
Selain kedua tokoh di atas, saya turut menyadari keberadaan
karakter yang mondar-mandir di beberapa film yang saya tonton seperti Steve Jobs (2015), Doctor Strange (2016), Call
Me by Your Name (2017) hingga The
Shape of Water (2017), yap, the kinda-underrated actor, Michael Stuhlbarg, si pemeran tokoh Abe
Rosenthal, editor eksekutif harian The New York Times.
Daftar pujian yang terpampang di poster film membuat
pendapat saya menjadi agak subjektif, bahkan sebelum menonton film ini.
Ditambah lagi, janji dosen kelas Media Online yang dengan antusias mengajak kami
sekelas untuk menonton bersama di bioskop. Saya yakin bahwa film ini akan
menjadi salah satu film yang menggugah antusias saya, dan tak kalah penting, plot
cerita yang menyinggung media massa diperankan oleh aktor yang tak
diragukan lagi kemampuan beraktingnya.
Gambaran Plot
Konflik dimulai ketika Daniel Ellsberg (Matthew Rhys)
mencuri data negara berisi dokumen perang Amerika-Vietnam yang kini disebut
“Pentagon Papers”. Harian The Washington Post (selanjutnya disingkat “The
Post”) yang saat itu sibuk dengan masalah peliputan pernikahan salah satu putri
Presiden Nixon mendapat kabar bahwa harian The New York Times merilis berita
yang menyatakan bahwa Nixon dan beberapa presiden sebelumnya memalsukan
informasi perang dan mengirim tentara sebanyak mungkin meskipun pada akhirnya
Amerika akan mengalami kekalahan dari Vietnam.
The Post menjunjung tinggi peran surat kabar yang harus
berimbang dalam menyajikan informasi. Oleh karena itu, Ben Bradlee, sebagai
editor eksekutif, merasa berkewajiban untuk merilis berita sesuai fakta yang
akhirnya mengantarkan cerita pada perselisihan antara dirinya dengan Frederick
“Fritz” Beebe (Tracy Letts), chief
officer The Post.
Fritz yang tidak terlalu peduli tentang fakta yang
seharusnya diungkapkan ke khalayak bersikeras menolak publikasi tersebut, sebab
ia lebih fokus terhadap kestabilan saham The Post. Pada titik inilah Kay Graham
harus memutuskan, antara mempertahankan kelangsungan bisnis surat kabarnya,
atau membiarkan fakta tersebar di masyarakat.
Gambar yang ditata dengan apik melalui perspektif (dari penggunaan
rule of third), pencahayaan, fokus,
dsb. membuat para penonton tenggelam dalam imajinasi sang sutradara. Sebab,
pada 30 menit pertama saja saya sudah memerhatikan gerakan kamera yang halus
membingkai suasana lalu mengikuti objek yang dituju.
Sebagai orang awam pun, saya merasa dimanjakan dengan hasil
tangkapan gambar arahan Spielberg. Meskipun bukan hal kecil untuk diperhatikan oleh seorang sutradara, namun keramaian
yang terlihat natural di kantor The Post entah kenapa membuat saya merasa puas
dengan hasil karya Spielberg yang satu ini, termasuk segelintir karakter yang
merokok di dalam gedung (bahkan lift),
demi menggambarkan suasana kantor surat kabar tahun 70an.
Menyinggung Feminisme
Kedatangan Kay Graham di American Stock Exchange |
Selain cerita yang berfokus pada dilema yang dialami Kay,
saya juga menemukan pelanggaran terhadap paham feminisme. Kay Graham, sebagai
wanita pertama yang masuk dalam “Fortune 500 CEO in 1972”, saat itu belum
memiliki pedoman bertingkah laku di tengah para pria pebisnis sehingga ia
melakukan sedikit kesalahan saat pertama kali menghadiri American Stock
Exchange yang ditandai dengan gerakan pelan moderator menahan bahu belakang Kay saat ia
akan berdiri.
Kay Graham menarik tumpukan berkas dari mejanya |
Contoh lainnya adalah ketika Kay sarapan dengan Ben,
meskipun pangkat Kay lebih tinggi, namun Ben berani menegur Kay yang menaruh
tangan di atas meja makan, lalu diikuti dengan adegan rapat Kay dengan para
bankir, di mana ia merasa canggung ketika menaruh tumpukan berkas di atas meja
yang setelah itu diturunkannya dari atas meja, hingga para bankir yang kompak
menganggap remeh sistem perekonomian The Post karena perusahaan itu dipimpin
oleh seorang wanita, seperti yang diutarakan Arthur Parsons (Bradley Whitford)
usai rapat.
Banyaknya karakter wanita dengan “pangkat” yang lebih rendah
di masyarakat membuat saya mulai mengagumi sosok Kay Graham. Ia dapat menjadi
tokoh wanita yang stand out tidak
hanya di antara para wanita, tapi juga di tengah pria dengan kedudukan tinggi.
Ia pun dengan lapang dada membiarkan ayah kandungnya memberikan warisan bisnis
untuk suaminya, Phil Graham, lalu meninggalkan kehidupannya bersama anak-cucu
ketika suaminya harus pergi untuk selama-lamanya hingga mendedikasikan diri
untuk terus mempertahankan perusahaan keluarganya. I mean, she’s such a generously strong woman, though!
Meski diderai berbagai pujian, namun saya punya kritik tersendiri untuk film yang satu ini. Menurut saya, film ini kurang cocok jika dijadikan tontonan keluarga dengan anak-anak di bawah umur, karena cerita yang disajikan agak berat dan cukup membuat penonton Indonesia yang tidak mengerti istilah atau merk produk Amerika harus memutar otak sedikit lebih keras, misalnya ketika salah satu bankir yang menghadiri rapat membicarakan tentang Gannett’s Knight Ridder, yakni salah satu perusahaan media surat kabar dan internet yang berhenti berfungsi sejak 2006. See, saya pun harus menjelajahi internet terlebih dulu untuk mengetahui apa yang sedang mereka bicarakan.
Secara keseluruhan, film yang saya beri rating 7.5/10 ini cocok ditujukan bagi
penonton yang tertarik dengan film berplot “berat” yang dibumbui sejarah
kelamnya Amerika saat dipimpin Richard Nixon, juga sebagai contoh bagaimana hoax sudah ada sejak zaman dulu, serta
seberapa besar perjuangan media massa cetak yang menjunjung tinggi kebenaran
informasi harus melalui rintangan demi menunjukkan fakta sebenarnya. Presumably, this is a film about the
journey of revealing the truth. (TH)